Anggota Dewan dari PDIP Sukadar Beri Kesempatan Warga Putat Jaya Akses Mudah Fasilitas PIP dan Rutilahu

Anggota Dewan dari PDIP Sukadar Beri Kesempatan Warga Putat Jaya Akses Mudah Fasilitas PIP dan Rutilahu

Surabaya, newrespublika – Anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya dari PDI Perjuangan, Sukadar memberikan kesempatan kepada warga masyarakat untuk memanfaatkan adanya Program Indonesia Pintar (PIP) dan Rutilahu atau bedah rumah tidak layak huni.

Hal ini terungkap saat Sukadar melakukan reses masa sidang tahun ke lima anggota DPRD Kota Surabaya periode 2019-2024, di wilayah Simo Gunung IV RT07/RW14 Kelurahan Putat Jaya Kecamatan Sawahan, Kamis malam (18/01/2024).

“ Ternyata selama ini warga RW14 Putat Jaya belum miliki akses antara kepentingan Pemkot Surabaya dengan masyarakat, dan kami beri akses tersebut,” ujar Sukadar kepada wartawan di Surabaya, Kamis malam (18/01/2024).

Ia menjelaskan, kemudahan akses penting agar apa yang menjadi kebutuhan masyarakat bisa segera terealisasi, jadi bukan sekedar hanya menjadi penonton saja.

Misalnya program bedah rumah Rutilahu Pemkot Surabaya, terang Cak Yo sapaan Sukadar, warga masyarakat ingin merasakan manfaat Rutilahu, namun tidak semua warga paham soal status tanahnya.

Contohnya, jelas Sukadar, warga memiliki rumah tapi status tanahnya belum disertifikatkan atau ada sebuah surat yang menyatakan tanah tersebut haknya.

“ Hal seperti ini kita bantu akses antara kebutuhan warga dengan Pemkot Surabaya,” ungkapnya.

Disisi lain, terang Sukadar, soal pendidikan kita jelaskan secara nasional kita punya Program Indonesia Pintar (PIP) yang bisa membantu masyarakat yang kesulitan membiayai anaknya sekolah.

Kebetulan, tambah Sukadar, PDI Perjuangan punya perwakilan di DPR RI yaitu Puti Guntur Soekarnoputra dari Fraksi PDI Perjuangan.

Nah kita bilang ke Mba Puti bagaimana agar di Surabaya warganya bisa mendapatkan manfaat dari program PIP, agar ada intervensi kebijakan terkait pendidikan.

Agar warga Surabaya ini tidak tercekik dalam membiayai pendidikan anaknya, karena biaya sekolah terutama sekolah swasta kan cukup mahal.

“ Kita bantu akses itu agar masyarakat menerima manfaat dari PIP,” pungkasnya. (trs)