Surabaya, newrespublika – Wartawan yang tergabung dalam Kelompok Kerja (Pokja) Jurnalis Dewan Kota Surabaya (JUDES) menggelar acara berbagi di bulan ramadhan berupa ratusan paket takjil untuk masyarakat muslim (berpuasa) yang melintas di depan Gedung DPRD Surabaya jl. Yos Sudarso, Surabaya. Kamis (4/04/2024).
Inyong Maulana selaku Ketua Pokja JUDES mengatakan, bahwa kegiatan tahunan di bulan puasa (ramadhan) ini untuk meningkatkan tali silaturahmi antar anggota, juga dengan berbagai pihak agar terus tercipta situasi yang aman dan damai.
Menurut Inyong, situasi aman dan damai di kota Surabaya menjadi hal yang sangat krusial karena mendekati momen Pilkada tahun 2024 yang sedianya bakal digelar di bulan November.
“Mari kita ciptakan situasi yang aman sekaligus damai, agar kota Surabaya tetap kondusif di momen Pilkada, sehingga bisa menjaga iklim ivestasi menjadi tetap bagus dan semarak,” ucapnya di sela-sela kegiatan pembagian takjil gratis.
Di lokasi acara, tampak puluhan wartawan terlibat aktif, mulai dari persiapan hingga pelaksanaan pembagian ke masyarakat yang melintas di jalan raya.
“Kekompakan teman-teman ini adalah aset yang harus kita jaga, karena dengan demikian bisa turut serta berperan aktif membangun Kota Surabaya dalam menciptakan situasi yang kondusif melalui karya tulisannya,” tambahnya.
Diakhir paparannya, Inyong berharap agar kerukunan dan kekompakan bisa dijaga meski harus melewati/menerjang berbagai momen, baik itu yang berkaitan dengan politik maupun yang lain.
“Keberadaan para jurnalis menjadi pilar ke empat dalam proses demokrasi. Semoga Pilkada 2024 di Kota Surabaya bisa berjalan lancar seiring dengan pemberitaan positip oleh para insan media,” pungkasnya. (trs)