Surabaya, newrespublika- Bakal Calon Walikota dan Bakal Calon Wakil Walikota Eri Cahyadi-Armuji, Kamis pagi (02/05/2024) mendaftarkan Pilkada Kota Surabaya ke DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya.
Seperti diketahui Eri Cahyadi-Armuji merupakan calon incumbent dari PDIP yang kini masih menjabat sebagai Walikota dan Wakil Walikota Surabaya.
Eri-Amuji kompak memakai kostum khas Suroboyoan saat datang ke DPC PDIP Kota Surabaya, diantar ratusan kader PDIP dan diterima Ketua DPC PDIP Kota Surabaya Adi Sutarwijono.
Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono dan seluruh jajaran menerima Eri Cahyadi daftar Pilwali dan Armudji yang ambil form pendaftaran Cawali-Cawawali di Pemilu Walikota(Pilwali) Surabaya 2024.
” Hari ini Eri Cahyadi-Armuji yang kini masih menjabat Walikota dan Wakil Walikota Surabaya mengambil formulir pendaftaran Pilkada Kota Surabaya tahun 2024,” ujar Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono.
Sementara itu dalam sambutannya, Armuji mengungkapkan banyak terima kasih kepada pengurus PDIP Kota Surabaya mulai DPC, PAC hingga tingkat ranting yang masih mengawal hingga mengambil formulir pendaftaran Pilkada Kota Surabaya di DPC PDIP.
” Termasuk para relawan dan warga kota Surabaya atas dukungannya selama ini,” ujar Armuji di DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Kamis (02/05/2024).
Cak Ji sapaan Armuji menambahkan, jika kembali terpilih kedua kalinya sebagai pemimpin Surabaya bersama Eri Cahyadi dirinya akan memaksimalkan APBD untuk kesejahteraan warga Kota Surabaya.
” Tanpa dukungan warga tentu kami berdua Eri-Armuji tidak akan ada apa-apanya, terimakasih selama kurang lebih 5 tahun dipercaya memimpin Surabaya dan Pilkada 2024 kembali dipercaya untuk maju kontestasi,” ungkap Armuji.
Sementara itu Eri Cahyadi menambahkan, duet pasangan Eri-Armuji yang daftar ke DPC PDIP Kota Surabaya demi kepentingan warga masyarakat untuk melanjutkan apa yang sudah dibangun selama 5 tahun ini.
” Kami berdua mohon doanya, agar bisa terus melanjutkan pembangunan dan mensejahterakan warga Kota Surabaya,” pungkas Eri Cahyadi. (trs)