Surabaya, Respublika – Pemerintah Kota Surabaya menggelar Operasi Pasar serempak pada tanggal 4 – 5 Februari 2023 di 12 titik dengan komoditas beras BULOG melalui Dinas Koperasi , Perdagangan dan UKM.
Jadwal operasi pasar tersebut diantaranya digelar di Pasar Wonokromo , pasar pucang , pasar tambakrejo , pasar genteng , balai RW XIII manukan kulon , Balai RW II Pabean Cantian , pasar burung kupang pada 4 Februari 2023 pukul 07.00 – 09.00 WIB.
Sedangkan pada 5 Februari 2023 digelar di pasar soponyono , pasar kutisari , pasar kembang , pasar pegirian , pasar semolowaru mulai dari pukul 07.00 – 09.00 WIB.
Wakil Walikota Surabaya, Armuji menyebut bahwa operasi pasar serentak komoditi beras merupakan upaya pemerintah kota surabaya untuk mengendalikan dan menekan angka inflasi.
“ Pada bulan januari yang mengalami kenaikan ada beberapa komoditi diantaranya beras dan minyak oleh karena itu kita fokus untuk melakukan operasi pasar pada komoditi tersebut,” ujar Armuji kepada wartawan di Surabaya, Sabtu (04/02/23).
Dirinya menegaskan, bahwa pemerintah kota surabaya akan terus memantau pergerakan harga komoditi bahan pokok di pasar rakyat setiap harinya guna dirumuskan langkah yang tepat dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar.
” Jangan sampai inflasi melampau pertumbuhan ekonomi kota surabaya , komunikasi lintas sektor dibutuhkan untuk sama – sama menjaga daya beli masyarakat dan stabilnya harga bahan pokok,” pungkas Cak Ji.
Hal itu, merupakan bentuk antisipasi menghadapi krisis pangan , energi dan ekonomi dampak dari covid -19 dan perang rusia – ukraina terkait dengan kondisi perekonomian dunia. (trs)