Surabaya, Respublika – Anggota Komisi A DPRD Surabaya dari Fraksi PSI, Josiah Michael menilai, untuk mewujudkan pelayanan yang baik perlu dilakukan standarisasi pelayanan, mulai dari tingkat RT/RW, Kelurahan hingga Kecamatan.
“Apalagi merekalah yang akan menjadi garda terdepan dalam penyelesaian masalah warga. Sesuai dengan instruksi walikota, segala layanan harus bisa selesai di tingkat kelurahan,” ujar Josiah Michael kepada media di Surabaya, Selasa (21/02/23).
Ia menerangkan, saat ini juknis bagi RT/RW, kelurahan hingga kecamatan adalah perwali. Tentu ini kurang karena tidak semua memiliki pemahaman yang sama atas perwali tersebut.
” Atau bisa dibilang tidak semua bisa memahami bahasa hukum perwali,” terang politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Surabaya ini.
Seperti kita ketahui, tambah Josiah, saat ini pengurus RT/RW banyak yang baru, begitu juga lurah dan camat, saya harap bagian Pemerintahan dapat menerbitkan infografis tersebut, sederhana saja dan yang mudah dipahami, supaya terstandarisasi.
” Jangan sampai warga diping-pong, harus bolak balik. Sekarang kan banyak kasus seperti itu. Nah diharapkan dengan adanya infografis, hal itu tidak terjadi lagi, gampang kok bikinnya itu,” pungkas politisi milenial PSI Surabaya, Josiah Michael. (trs)