Surabaya, Respublika – Anggota Fraksi PSI DPRD Kota Surabaya, William Wirakusuma sangat mendukung keinginan Walikota Surabaya untuk mewujudkan Kota Surabaya menjadi Kota Layak Anak Tingkat Dunia.
“Saya mengapresiasi tinggi Mas Eri sebagai Walikota Surabaya yg memiliki Visi luar biasa untuk lebih lagi membawa Kota Surabaya menjadi Kota bertaraf dunia, Kota Layak Anak tingkat dunia adalah salah satu langkah Mas Eri untuk membawa Surabaya semakin diakui di taraf Internasional,” ujar William anggota Fraksi PSI di Surabaya, Rabu (15/03/03).
Ia menjelaskan, bahwa Kota Surabaya telah beberapa kali mendapatkan Penghargaan Kota Layak Anak tingkat Nasional di Kategori Utama dari Pemerintah Pusat
“Dalam mewujudkan penghargaan tingkat dunia tentunya ada beberapa infrastruktur terutama Taman Ramah Anak yang harus diremajakan untuk memenuhi kebutuhan anak yang salah satunya adalah kebutuhan pemanfaatan waktu luang anak,” jelas William.
William yang juga Anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya menyampaikan bahwa beberapa taman publik sudah saatnya diremajakan lagi, terutama faktor kenyamanan dan ada beberapa alat mainan yang sudah tua.
“Taman adalah salah satu tempat yang penting untuk di upgrade atau diremajakan sehingga orang tua bisa merasa aman ketika anak-anak mereka bermain di taman, dan kota Surabaya memiliki banyak taman yang sangat indah,” terang William.
Politisi PSI Surabaya ini menjelaskan bahwa beberapa taman di Surabaya membutuhkan sentuhan baru sehingga menjadi lebih _fresh_ dan ada tambahan fasilitas salah satunya adalah ruang laktasi serta peremajaab alat permainan serta edukasi.
“Saya berharap taman juga bisa menjadi tempat edukasi bagi anak-anak. Sebagai contoh sederhana, Dinas Lingkungan Hidup bisa memasang papan informasi tamanan yang ada di taman tersebut tepat di depan pohon atau tanaman seperti jenis tanaman dan sebagainya.” pungkas William. (trs)