Aldy Blaviandy: Sudah Ada Pembahasan Penempatan Anggota Fraksi di Komisi-Komisi

Aldy Blaviandy: Sudah Ada Pembahasan Penempatan Anggota Fraksi di Komisi-Komisi

Surabaya, newrespublika – Ketua Fraksi Golkar DPRD Kota Surabaya, Aldy Blaviandy mengatakan, pasca penetapan Ketua dan pimpinan-pimpinan dewan saat ini memang sudah ada pembahasan di fraksi, terkait anggota fraksi akan ditempatkan di komisi apa.

Aldy Blaviandy menerangkan, untuk penempatan anggota fraksi di komisi-komisi masih menunggu pelantikan ketua dewan. Namun demikian, secara pembahasan di fraksi sudah kita tunjuk siapa akan ditempatkan di komisi apa.

“ Semoga saat pembentukan Alat Kelengkapan Dewan atau AKD formatur penempatan anggota fraksi di komisi-komisi tidak ada perubahan, sehingga bisa bertugas secara maksimal,” ujar Aldy Blaviandy di Surabaya, Rabu (09/10/24).

Ia menjelaskan, secara pribadi dirinya sudah mendapat informasi kalau akan ditempatkan di Komisi A yaitu, komisi bidang hukum dan pemerintahan. Hanya saja, penempatan di komisi masih menunggu arahan dari Ketua Partai Golkar Surabaya dan menunggu rapat paripurna pengesahan AKD.

Politisi muda Partai Golkar Surabaya ini kembali mengatakan, sebagai anggota dewan pada prinsipnya adalah mewakili masyarakat, jadi akan ditempatkan di komisi apa itu tergantung pimpinan partai.

“ Saya ditempatkan di komisi apapun tidak menjadi problem, terpenting sebagai wakil rakyat memang sudah tanggung jawabnya untuk menyerap aspirasi warga, diman aspirasi tersebut kita teruskan ke pihak eksekutif dalam hal ini Pemkot Surabaya,” pungkasnya. (trs)