Surabaya, newrespublika – Sebagai wakil rakyat Anggota DPRD Kota Surabaya periode 2019- 2024 yang kini kembali maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) incumbent PDI Perjuangan nomor urut 4 Dapil 3 Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am tidak lelah menyerap, melayani, memberi solusi bagi warga kota Surabaya.
“ Selama menjadi anggota DPRD Kota Surabaya tentu saya tidak lupa apa yang sudah dimandatkan oleh warga, sehingga saya pun tidak lelah melayani warga kota Surabaya selama kurang lebih hampir lima tahun ini,” ujar Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am kepada wartawan di Surabaya, Sabtu (13/01/2024).
Ia menambahkan, di pemilu 2024 ini, dirinya Come back again atau kembali dipercaya oleh masyarakat untuk maju ikut kontestasi sebagai Caleg PDI Perjuangan nomor urut 4 di Dapil 3 Surabaya.
“ Kebetulan saya masih dipercaya oleh warga masyarakat untuk Come back again kembali mencalonkan diri sebagai caleg PDI Perjuangan,” ungkap Abdul Ghoni yang juga anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya.
Ia menjelaskan, sebagai seorang wakil rakyat harus mampu mendengar apa yang tidak mampu didengar, harus mampu melihat apa yang tidak bisa terlihat oleh masyarakat.
“ Artinya, pemikiran kepekaan sosial harus terasa dengan baik. Sehingga nantinya wajah DPRD Kota Surabaya semakin humanis, semakin lebih baik lagi,” ungkap Tokoh Masyarakat Bulak Kenjeran ini.
Abdul Ghoni menerangkan, beberapa program unggulan yang sudah diedukasi ke masyarakat diantaranya, pemberdayaan UMKM, meningkatkan skil nelayan sehingga nilai ekonomi masyarakat nelayan lebih baik lagi.
Selain itu, tambah Cak Ghoni sapaan Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am, memberikan advise kepada masyarakat baik dibidang pendidikan, ketahanan pangan, kesehatan, tenaga kerja, sosial dan budaya, lansia, pemberdayaan perempuan, dan apa yang menjadi prioritas masyarakat itu yang kita kedepankan.
“ Yang pasti, jangan lupa tanggal 14 Februari 2024 mari kita datang ke TPS, sukseskan pemilu dan pilpres 2024,” pungkasnya. (trs)