Memasuki Masa PPDB, Wasek DPC PDIP: Pendidikan Jadi Bangun Peradaban

Memasuki Masa PPDB, Wasek DPC PDIP: Pendidikan Jadi Bangun Peradaban

Surabaya, newrespublika – Mulai masuki tahapan Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB jenjang SD dan SMP menjadi perhatian bagi PDI Perjuangan di Kota Surabaya.

Berbagai jalur bisa dimanfaatkan oleh warga surabaya seperti Zonasi , Afirmasi , Perpindahan tugas hingga jalur prestasi. Di Kota Surabaya bagi warga tidak mampu bisa memanfaatkan jalur afirmasi sehingga selain jaminan pendidikan gratis juga memperoleh intervensi berupa perlengkapan sekolah.

Wakil Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kota Surabaya Achmad Hidayat menegaskan, bahwa Pendidikan adalah jalan membangun peradaban sehingga diharapkan warga surabaya turut berpartisipasi dalam upaya penyelenggaraan pendidikan.

“ Penyelenggaraan pendidikan di Kota Surabaya yang saat ini memasuki masa Penerimaan Peserta Didik Baru harus dikawal bersama , jangan sampai ada anak surabaya yang punya kemauan tidak bisa sekolah karena alasan biaya,” ujar Achmad Hidayat, Senin (10/06/2024).

Dirinya juga menyebutkan kepemimpinan Eri Cahyadi – Armuji menjadikan Pendidikan sebagai Prioritas dalam kebijakan pembangunan kota Surabaya . Hal itu yang menjadikan Kota Surabaya mencatatkan kota dengan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tertinggi se – Jatim dengan 83,99 poin pada tahun 2023.

“ Kalau memang ada kesulitan dalam urusan PPDB bisa dikonsultasikan melalui ruang – ruang yang disediakan , apalagi akses informasi saat ini terbuka dan mudah diakses,” kata Achmad Hidayat.

Ia juga mendukung agar upaya Penyelenggaraan Pendidikan semakin diperkuat dengan pengadaan sarana – prasarana , kegiatan belajar mengajar yang berkualitas dan berpihak bagi warga tidak mampu di kota surabaya.

” Kalau mengacu pada Peraturan daerah yang berlaku, Sekolah SD dan SMP swasta juga memiliki kewajiban untuk menyediakan pagu bagi warga surabaya yang tidak mampu,” pungkasnya. (trs)